Tempat-Tempat Horor di Asia Ini Menunggu Untuk Kamu Kunjungi. Berani?

Halo, Sobat KP! Setelah minggu lalu berwisata horor di Eropa, pada kesempatan kali ini terdapat beberapa pilihan wisata horor di Asia.

Bagi Sobat KP yang mungkin bisa terpicu jika membaca atau pun melihat gambar yang ada dalam post ini, mohon diperhatikan dan dipikirkan baik-baik sebelum lanjut membaca, ya. Selamat jalan-jalan~ 

 

  1. Gonjiam (Gyeonggi-do, Korea Selatan) 
Source: Pinterest

Gonjiam merupakan nama sebuah rumah sakit jiwa yang beroperasi sejak 1950. Konon, rumah sakit itu dulunya merawat banyak pasien tentara korban perang Korea yang mengidap depresi. Terletak di sebuah bukit di kota Gwangju, Provinsi Gyeonggi, rumah sakit ini dikelilingi pohon-pohon yang membuat suasana tambah mencekam. Belum lagi kondisi interior dan eksterior bangunannya yang sudah tua dengan barang-barang berserakan di dalamnya, pasti bisa membuat pengunjungnya merinding. Alasan penutupan rumah sakit yang tidak jelas membuat banyak rumor berkembang di masyarakat. Misalnya rumor tentang penyebab kematian pasien yang misterius, malapraktik, hingga dokter yang memiliki gangguan jiwa. Meskipun telah dilarang masuk, tempat ini cukup digemari para turis yang penasaran ingin menyaksikan sendiri suasana horor di rumah sakit tua ini.

Courtesy of Gonjiam Film. Source: heavenofhorror.com

Bagi Sobat KP yang penasaran, tapi tidak cukup berani berkunjung, bisa coba tonton filmnya, lo. Cerita fiktif dengan latar utama lokasi horor ini telah diangkat menjadi sebuah film berjudul Gonjiam: The Haunted Asylum

 2. Old Changi Hospital (Changi, Singapore)

Source: infyworld.com

Rumah sakit ini terletak di Netheravon Road, Changi. Sama-sama terletak di atas bukit seperti Gonjiam, rumah sakit ini dulunya merangkap markas perang tentara Inggris di Singapura. Kondisi gedung dari luarnya saja sudah sangat mencekam, nih, Sobat KP. Terdapat banyak rumor yang beredar di masyarakat tentang rumah sakit ini, terutama empat ruangan yang dianggap paling seram: kamar mayat, Bangsal Berhantu, kamar penyiksaan, serta bunker bawah tanah yang tidak diketahui pasti di mana ujung dan akhirnya. Konon katanya, kalau bertandang ke rumah sakit ini untuk uji nyali tidak boleh terlalu ramai, maksimal tiga orang saja. Namun jika datang sendirian, kemungkinan orang itu tidak bisa kembali lagi. Merinding

3. Xinglin General Hospital (Tainan, Taiwan)

Source: spectralcodex.com

Rumah sakit ini beroperasi sejak 1975, namun kemudian dihentikan pemerintah pada 1993 karena berbagai macam alasan. Alasan yang muncul mulai dari penipuan bisnis, malapraktik, hingga kematian pasien secara misterius. Setelah lebih dari 20 tahun tidak beroperasi, gedung rumah sakit ini terbengkalai begitu saja dengan menyisakan bangkai-bangkai alat medis yang berserakan di dalamnya. Meskipun demikian, pemerintah telah secara bertahap membersihkannya dan menyisakan beberapa botol obat-obatan serta furnitur interior yang berserakan. Konon katanya bagian terseram di rumah sakit ini terletak di lantai tujuh. Kabarnya terdapat hantu yang dulunya merupakan petugas kebersihan rumah sakit tersebut. Pengunjung dapat masuk ke rumah sakit tua yang disinyalir terseram di Taiwan ini dengan cukup mudah. Banyak fotografer yang secara bebas mengambil foto di sana tanpa larangan berarti. Kalau Sobat KP berani mencoba? 

  4. Old Diplomat Hotel (Baguio, Filipina)

Source: tripadvisor.com

Setelah membahas tiga rumah sakit, kali ini hotel, nih, yang terletak di Bukit Dominican, Baguio. Sebelum diubah menjadi hotel, gedung ini pernah berfungsi sebagai sekolah pada 1911. Gedung ini menjadi saksi bisu pemenggalan banyak biarawan pada masa Perang Dunia II. Selain itu, konon katanya pembantaian massal bayi dan anak kecil juga sering dilakukan dekat air mancur di hotel ini.

Air Mancur di dalam Hotel

Oleh sebab itu, rumor yang beredar di masyarakat mempercayai bahwa hantu-hantu yang berkeliaran di sana berupa hantu tanpa kepala. Tangisan bayi dan anak kecil pun tidak aneh lagi bila terdengar dari sana. Selain itu, sejarah panjang dan kompleks dari bangunan hotel ini pun menambah panjang daftar kengerian yang dapat dirasakan penduduk sekitar. Bagaimana Sobat KP, tertarik? 

5. Hotel PI (Bali, Indonesia)

source: assets.atlasobscura.com

Bangunan hotel kedua yang juga menjadi tempat horor terakhir dalam post ini terletak di Bali. Hotel P.I. ini merupakan proyek bangunan sejak tahun 90-an yang harus terhenti pada 2002 akibat dampak finansial insiden Bom Bali. Tidak diketahui secara jelas siapa pemilik proyek hotel ini. Bangunannya pun ditemukan kembali oleh seorang youtuber Indonesia bernama Jacob pada 2015 secara tidak sengaja. Bangunan hotel tersebut sangat megah dan luas, terletak di daerah pegunungan di wilayah Bedugul, Bali. Sejak tempat ini menjadi terkenal lewat video tersebut, banyak rumor-rumor yang beredar di masyarakat tentang aktivitas astral di dalam hotel tersebut. Mulai dari rumor penduduk yang ‘diganggu’ hingga hilangnya segerombol turis mancanegara yang berkunjung ke hotel ini. Namun demikian, lokasi ini tetap terkenal sebagai tujuan wisata horor. 

 

Itulah lima tempat horor di Asia yang sudah berhasil mimin rangkum. Bagi Sobat KP yang tertarik untuk menguji nyali di tempat-tempat tersebut, jangan lupa untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang larangan atau common sense yang harus dilakukan ketika berkunjung, ya!

 

Penulis: Larassatti Dharma

Sumber foto tertera.

Foto Sampul oleh Jan Jakub Nanista dari Unsplash.

2 thoughts on “Tempat-Tempat Horor di Asia Ini Menunggu Untuk Kamu Kunjungi. Berani?

Comments are closed.