Jenis-jenis Pemandu Wisata

Halo sobat KP! Gimana nih kabarnya? Semoga kalian semua sehat dan bahagia.

Aku mau kasih tahu kalian info penting nih, tapi sebelum ke info penting, pertama-tama kita bahas soal jenis-jenis Pemandu Wisata. Apa aja ya kira-kira? 

Pertama-tama, kita bahas sedikit, apa itu Pemandu Wisata?

Pemandu, ‘keluarga’ dari kata memandu. Sebagai orang Indonesia, tentu kita sudah familiar dengan kata memandu kan? Kalau katanya KBBI sih memandu adalah menjadi pandu atau memimpin. 

Nah, kalau kalian sudah baca artikel riset Maret, pasti sudah tahu apa itu Pemandu Wisata. Singkatnya, seorang Pemandu Wisata, atau yang kadang disebut sebagai Pramuwisata, adalah seseorang yang ‘bertugas’ mengantarkan kita ke tempat wisata, menjelaskan detail menarik tentang tempat tersebut, dan menginterpretasikan warisan budaya suatu daerah (World Federation of Tourist Guide Association, 2003).

Jenis-jenis Pemandu Wisata. 

Seperti yang sudah disampaikan di atas, Pemandu Wisata dibagi menjadi beberapa jenis. Apa saja ya kira-kira? Sudahkah kalian tahu? 

A. Berdasarkan lingkup kegiatan. 

  1. Transfer Guide. 

Transfer guide ini adalah seorang Pemandu Wisata yang punya tugas untuk menjemput wisatawan dari bandara, pelabuhan, stasiun, untuk dibawa menuju hotel. Pun berlaku sebaliknya. 

  1. Walking Guide. 

Pemandu Wisata yang bertugas memandu wisata dari awal rangkaian perjalanan sampai akhir. 

  1. Local/expert Guide

Pemandu Wisata yang bertugas memandu di wilayah tertentu. Contohnya, di daerah A ada objek wisata yang menarik, lalu kita mau jalan-jalan ke tempat tersebut, tapi nggak tau detailnya. Nah, di situlah fungsinya local guide. 

  1. Common Guide.

‘Percampuran’ antara transfer guide maupun walking guide. 

  1. Driver Guide.

Pemandu Wisata yang merangkap sebagai supir. Bukan cuma mengantarkan kita ke suatu tempat, tapi juga kasih tahu apa hal yang menarik dari tempat tersebut. 

B. Berdasarkan status. 

  1. Payroll Guide. 

Pemandu Wisata yang jadi pegawai tetap dari Biro Pariwisata dan digaji tetap oleh mereka. 

  1. Freelance Guide. 

Pemandu Wisata yang hanya bekerja pada waktu tertentu. Dalam arti bukan pegawai tetap dari suatu Biro Pariwisata. 

  1. Member of Guide Association. 

Seorang pemandu yang jadi anggota Asosiasi Pemandu Wisata dan melakukan kegiatan yang sesuai apa yang diperintahkan oleh Asosiasi mereka. 

  1. Government Official. 

Pegawai pemerintah yang punya tugas menjadi Pemandu Wisata. 

  1. Company Guide. 

Karyawan sebuah perusahaan, tapi juga punya tugas untuk jadi Pemandu Wisata. 

C. Berdasarkan karakteristik wisatawan. 

  1. Free Independent Travellers (FIT) Guide. 

Pemandu Wisata yang memandu wisatawan secara one on one

  1. Group Inclusive Tour (GIT) Guide. 

Pemandu Wisata yang memandu sekelompok wisatawan. 

  1. Domestic Tourist Guide. 

Pemandu yang memandu wisatawan lokal. 

  1. Foreign Tourist Guide. 

Seorang pemandu yang bertugas memandu wisatawan asing. 

Sumber: Pixabay

Pengumuman pengumuman, saatnya info penting keluar. 

Sesuai janji di awal, aku mau keluarin info pentingnya sekarang nih. Pasti sudah tahu kan kalau kita punya produk yang namanya PANDU? Buat kalian yang suka banget jalan-jalan, tau tempat kuliner terenak, suka nemuin hidden gems di kota kalian, wajib banget untuk gabung PANDU. Gimana caranya? Langsung aja ke www.kamarpelajar.id/pandu buat info lebih lanjut. Yuk, buruan gabung. 

Sebelum tulisan ini aku tutup, kalau ada yang mau disampaikan, ada pertanyaan, atau ajakan kolaborasi, langsung aja email mimin di mimin@kamarpelajar.com atau WA di +62811158860. 

Sampai jumpa kapan-kapan.